Waspada curah hujan tinggi, Pemdes Pagerharjo kerahkan 1 unit alat berat untuk perbaikan tanggul sungai

  • Feb 25, 2020
  • pagerharjo
  • BERITA

[caption id="attachment_302" align="aligncenter" width="1024"]lokasi perbaikan tanggul kaligung wedi 2 lokasi perbaikan tanggul[/caption]

Pagerharjo-Wedarijaksa.desa.id — Akhir-akhir ini curah hujan sangat tinggi di wilayah Kabupaten Pati. Banyak sungai yang melintasi Jalan Raya Pati – Tayu meluap, sehingga membuat banyak jalan yang tergenang oleh air kiriman dari lereng Gunung Muria. Hal tersebut juga membuat tanggul sungai di desa bagian hilir (sinoman,Margomulyo) banyak yang jebol.

Sabtu (08/2) kemarin, menurut sholikin warga Desa Pagerharjo sekitar sungai tersebut, melaporkan bahwa pada pukul 00.20 dini hari, air kiriman datang dan hampir meluap ke persawahan dan permungkiman desa Pagerharjo. Hampir kurang dari 40 cm air meluap, akibat hujan terus menerus.

Mengetahui Hal tersebut Jum’at (14/2)  Pemerintah Desa Pagerharjo langsung mengerahkan 1 Unit alat berat untuk memperbaiki tanggul Sungai Kaligung Wedi (sungai yang melintasi Desa Pagerharjo) yang semakin hari menipis akibat tergerus oleh derasnya air kiriman dari lereng Gunung Muria.

Kepala Desa Pagerharjo Bapak Iwan Harnoto, SE mengatakan “kondisi tanggul tersebut semakin menipis, karena tergerus aliran derasnya air dan harus segera di perbaiki agar warga yang tinggal di sekitar sungai tersebut tidak merasa khawatir jika sewaktu-waktu terjadi air kiriman yg berakibat tanggul jebol”. Ujarnya.

lokasi perbaikan tanggul kaligung wedi 1

Perbaikan  tanggul tersebut kurang lebih satu minggu dan sekarang kondisi tanggul sudah membaik. (habib/id)